audioBlog

Baru dan masih beta. Player perlu perbaikan dan anda (user) perlu interface untuk manage rekaman-rekaman anda.

Ingin membuat sendiri ??

Mudah saja, dial 905<nomor rekaman pilihan anda> untuk merekam. Contoh: 90520070103, maka anda merekam suara anda selama maksimum 1 jam dengan nomor rekaman 20070103.

Tips: pilihlah nomor rekaman yang deskriptif, seperti mengikuti tanggal dan jam. Hari ini 3 Jan 2007 maka nomor rekaman anda 20070103.

Untuk mendengarkannya melalui VoIP Rakyat, anda dial 906<nomor rekaman pilihan anda>. Contoh, untuk mendengarkan rekaman nomor 20070103 anda perlu dial 90620070103.

Prefix 905 untuk merekam dan prefix 906 untuk mendengarkan. Jumlah digit untuk nomor rekaman pilihan anda bebas. As simple as that! ;)

Menampilkannya di website anda atau blog seperti yang saya lakukan diatas juga mudah. Copy-paste-kan javascript berikut di website/blog anda:

<script src=”http://www.voiprakyat.or.id/audioblog/play.php?accid=<5 digit nomor accountId anda>&norec=<nomor rekaman anda>&title=<link title atau image link, optional dan urlencoded>” type=”text/javascript”></script>

Contoh untuk saya (id 20001) menampilkan nomor rekaman 1234 dengan title “pencet dong”:

<script src=”http://www.voiprakyat.or.id/audioblog/play.php?accid=20001&norec=1234&title=pencet+dong” type=”text/javascript”></script>

Parameter yang tersedia untuk play.php antara lain:

  • accid – accound ID user VoIP Rakyat
  • norec – nomor rekaman
  • title – judul rekaman
  • width – lebar audioBlog player
  • height – tinggi audioBlog player

Cukup mudah bukan ?
Tertarik mencoba ?

Please do so, and share stories :)

ps: lebih lanjut mengenai audioBlog di VoIP rakyat, diskusikan di topik berikut: http://www.voiprakyat.or.id/forum/viewtopic.php?t=282

Advertisement

3 thoughts on “audioBlog

  1. Anton Raharja Post author

    bagian flashplayer nya dah beres, finally….

    liat lagi diatas, player audioblog nya sekarang pake flash
    mustinya sih jalan di windows, mac dan linux :)

    Like

  2. om7ack

    wahh.. satu lagi blognya orang pinter yang saya tau.
    selama ini udah tau sih tentang ngoprel, tapi gak pernah buka blognya :D

    nemu blog ini dari googling :)
    hayo tebak apa keyword yang bikin saya nyampe sini :D

    ternyata tetanggaan ya :)

    salam kenal mas :)

    xmalang rocks :) xixixixi..

    Like

Comments are closed.