Category Archives: Voice and Video over IP

VoIP knowledge base

Aji mumpung Vbuzzer.com

Hayuuuhh manfaatkan service gratisan 😀

Baru aja menghubungkan VoIP Rakyat ke Vbuzzer.com yang sedang promosi taun baru Cina itu. Dari Asterisk VoIP Rakyat begini caranya:

sip.conf:

[general]
register => username_anda:password_anda@vbuzzer.com:80
...
...

;BEGIN vbuzzer.com
[vbuzzer]
type=peer
user=username_anda
host=vbuzzer.com
port=80
fromdomain=vbuzzer.com
fromuser=username_anda
secret=password_anda
username=username_anda
insecure=very
context=default
authname=username_anda
dtmfmode=rfc2833
canreinvite=no
nat=yes
useragent=vbuzzer/1.0
disallow=all
allow=gsm
allow=ulaw
allow=alaw

extensions.conf:

; TERMINATION VBUZZER.COM
exten => _0190X.,1,Ringing
exten => _0190X.,2,Wait,2
exten => _0190X.,3,Dial(SIP/vbuzzer/011${EXTEN:4},20)
exten => _0190X.,4,Hangup

; TERMINATION VBUZZER.COM USA
exten => _0191X.,1,Ringing
exten => _0191X.,2,Wait,2
exten => _0191X.,3,Dial(SIP/vbuzzer/1${EXTEN:4},20)
exten => _0191X.,4,Hangup

Coba call ke kampus nya mas Made Wiryana, PSTN nomor +49 521…. hasilnya sangat memuaskan! Suara jernih, komunikasi lancar, bandwidth kecil (codec GSM), delay rendah.

Buktikan sendiri, login VoIP Rakyat (saya pake SJphone), kemudian call nomor PSTN UK, Germany, Italy dan beberapa negara lainnya dengan format sebagai berikut:

0190[Country Code][PSTN Number] contoh: 019049521xxxxxx

Untuk menghubungi nomor PSTN atau mobile yang berada di USA atau Canada:

0191[PSTN Number] contoh: 0191909xxxxxx

Catatan:

Apabila anda mencoba dari VoIP Rakyat maka anda akan menggunakan account Vbuzzer.com saya. Yang saya belum tau adalah apakah Vbuzzer.com bisa multisession calling atau tidak. Bila kenyataannya anda mendapatkan error seperti Forbidden atau Internal Server Error.. ada kemungkinan line sedang digunakan oleh yang lain, alias tidak bisa multisession calling, atau memang ada error lain, seperti account saya di-block gara2 dianggap abuse 😀

Anyway.. selamat mencoba !

VoiceOne

Callware VoiceOne is an easy to use web based GUI for the Asterisk PBX.
It gives full control over PBX settings from the admin configuration panel. You can manage extensions, VoIP trunks, users queues and rules sets, and dynamically create a IVR.

Jalan-jalan menelusuri demo online nya, seperti naik bis kota dari Jakarta yang berantakan dan panas, turun di daerah Puncak yang rapih dan teduh. Dari segi tampilan sangat menarik dan tampak elegan, professional. Tidak jauh berbeda dari segi fitur yang dijanjikan pun VoiceOne menawarkan banyak hal yang menjadi incaran para ‘pengagum’ (baca: developper, sysadm, provider) Asterisk. VoiceOne sangat bagus sampai2 menggugah pendirian para pengembang VoIP Rakyat untuk berpindah kelain hati (baca: nginstall VoiceOne dan lupakan PlayVoIP). Hanya saja niat besar untuk meramaikan dunia opensource Indonesia rupanya masih lebih besar dan lebih meyakinkan 🙂

VoiceOne memang menjanjikan, tetapi bila saat ini dibandingkan dengan AMP, VoiceOne masih terlalu muda untuk dikatakan setara. Terlalu muda dalam kualitas kode program dan terlalu muda dalam uji ketangguhan dan usabilitas. Memang umur aplikasi ini belum lama seperti AMP dan portfolio-nya tidak sepanjang daftar AMP.

Well.. good thing about opensource.. you can always get the good side of it 😉 Tau dong apa yang bakal terjadi kemudian ?.. Ya, PlayVoIP harus jadi se-indah VoiceOne dan se-tangguh AMP. Bisa dong…

Telepon Gratis ke 20 Negara

Berminat dengan yang gratis-gratisan ?

Pa Robinson (VR: 20282) kasi tau gw vbuzzer.com lagi promosi, nelpon gratis ke 20 negara pilihan, antara lain: Italy, Germany, UK, USA. Udah aga telat sih, soal nya batas promosi nya hanya sampai tanggal 30 Januari 2006, tapi namanya gratisan tetap saja menarik 😀

Selain waktu yang singkat, batasan lainnya adalah telepon gratis ke selain USA, Canada, Hong Kong dan China (hongkong itu di China bukan??) hanya dapat ditujukan ke nomor2 PSTN, padahal rata2 orang indo yang tinggal di negara2 itu mustinya sih lebih banyak yang pake cellphone.. kaya cinta ku ini, dia pake cellphone dengan operator TIM, Italy.

Setelah mendaftar, langsung download software Vbuzzer kemudian cari target untuk percobaan. Kebetulan nomor PSTN pa Robinson (atau HP yah?) di USA ada di catatan gw. Beri prefix 1 untuk memanggil nomor2 di daerah USA dan Canada, call dan berhasil, ada nada dering yang menandakan telepon memang gratis, tidak di-block dan nomor nya benar 🙂 Ga lama setelah itu pa Robinson pickup dan kita ngobrol paling tidak 1-2 menit (waktu itu jam 12 siang disini, jadi…)

Bagus juga, dengan kondisi bandwidth standar indonesia lah, suara nya bersih, tidak patah2, tidak delay, MOS 4 deh 🙂 Lain kesempatan, besok atau lusa gw coba sambungin dari VoIP Rakyat, bisa multi session ga yah 1 login..

Dapet nama baru, voiprakyat.or.id

Berawal dari voip.wan-dki.net jaman dulu banget sekitar 2 tahun yang lalu. Kemudian ganti nama ke voiprakyat.net, waktu itu ga punya duit, yang beliin domainnya Sindu dari hasil jualan barang2 wireless 🙂 10 bulan kemudian VoIP Rakyat lesu dari kegiatan, banyak error dan aneh2 bikin males ngoprek ajah.. gw berenti ngurusin VoIP Rakyat, termasuk melupakan ada domain voiprakyat.net, alhasil expired-lah domain voiprakyat.net 😀 Makin parah, telat ngurusnya sampe akhirnya dibeli sama tukang beli2 domain bekas itu, browse aja http://voiprakyat.net ngerti deh maksud gw.

Sekitar 1-2 bulan lalu inisiatif memulai kembali VoIP Rakyat menjadi kenyataan, dibangunlah VoIP Rakyat dengan sistem baru aplikasi baru, yaitu berbasiskan Asterisk. Domain yang dipilih adalah voip.ictcentre.net untuk sementara. Sekarang sudah beli eh daftar domain baru di https://register.net.id, namanya voiprakyat.or.id 🙂

Jadi browse ke http://www.voiprakyat.or.id dan gunakan nama domain voiprakyat.or.id sebagai alamat SIP domain. Tetapi menggunakan voip.ictcentre.net pun masih bisa, ga ada masalah.

Demikian akhirnya, VoIP Rakyat punya nama domain baru: voiprakyat.or.id

Ngobrol lewat DVB RCS

Sindu baru aja selesai pointing dan configuring DVB RCS di Situbondo. Ping time 500-700ms, normal buat koneksi lewat satellite.

Yang berbeda itu adalah ngobrol via VoIP Rakyat antara Jakarta-Situbondo dengan kondisi rtt delay besar, satellite gituuu, tetap lancar dan delay sama sekali tidak mempengaruhi berjalannya komunikasi. Delay ada, saya mendengar suara saya sendiri feedback beberapa saat setelah selesai, mereka pakai speaker luar, tetapi sekali lagi itu sama sekali tidak mengganggu jalannya percakapan. Lebih enak lagi, suaranya jernih, ga patah-patah. Koneksi dengan DVB RCS nya memang stabil sih walaupun delay besar jadi ya wajar ga patah-patah.

Ini adalah pengalaman bagus sekaligus bukti awal bahwa jaringan VoIP Rakyat nusantara, yang menghubungkan VoIP gateway ICT Centre se-Indonesia dapat saja berhasil tanpa banyak menemui kendala teknis. Semoga ICT Centre lain segera online dan melaporkan hasil uji coba nya.

Selamat bapak-bapak di Situbondo !

Paling enak pake USB Phone

Yap.

Nyaman dipakai, instalasi mudah, harga ga terlalu bikin sakit hati 😀

Menggunakan USB Phone untuk konek ke VoIP Rakyat atau VoIP service provider lainnya.


USB Phone AU-100
Itu tangannya om Chris

Nyaman dipakai:

Coba liat bentuk nya yang kaya handphone, pengguna ga perlu pake headset untuk nerima atau nelepon melalui jaringan VoIP. Suaranya relatif lebih baik dibanding pake headphone, lebih nyaman didengarkannya. Ga berat karena itu cuman plastik yang didalemnya ada soundcard kecil. Dimensi ga jauh beda dari rata-rata handphone. Ngeliat gambar yang kedua kebayang kan kira2 besarnya sebesar apa dan bagaimana menggunakannya ?

Instalasi mudah :

Lihat gambar om Chris lagi memegang USB Phone, di depannya ada laptop, gambar cewe cantik dan aplikasi berlatar hitam yaitu SJphone. Instalasi SJphone untuk VoIP Rakyat relatif mudah dan ada manualnya dalam bahasa Indonesia. Anak-anak magang ICT Centre Jakarta telah merangkumnya menjadi manual yang cukup mudah diikuti, silakan ambil file voiprakyat-SJphone.doc disini.

Setelah itu yang perlu dilakukan adalah menginstall driver khusus SJphone untuk USB Phone AU-100. Apabila tidak menggunakan SJphone, USB Phone AU-100 punya aplikasi khusus yaitu usbdialer_en.zip untuk mengatur penggunaan USB Phone ini pada softphone2 lain seperti X-Lite dan eyeBeam, termasuk Skype, MSN Messenger dan Yahoo! Messenger.

Harga :

Relatif murah lah.. Rp. 200.000,- sampai Rp. 300.000,- di banyak tempat yang jual USB Phone ini.

Wah.. makin gampang aja deh pake VoIP 🙂

Dial 2 channel gantian

Setelah melihat http://voip.ictcentre.net/stats yang menunjukkan banyaknya status FAILED, gw jadi khawatir..ni bener2 FAILED atau ANSWERED tetapi tercatat sebagai FAILED. Untuk menjawab keragu2an tersebut, maka dilakukanlah serangkaian test dengan cara calling ke nomor 20242 (me) dari 20001 (my self). Jawabannya tersedia ga lama setelah percobaan berakhir, rupanya itu mo gagal mo berhasil status nya tetap sama, FAILED.

So..gotta find a way to solve this..

Ketemu, gw lakukan sedikit tweak di /etc/asterisk/extension.conf (yang mungkin seharusnya gw lakukan sejak awal), disini tweak nya:

[macro-stdexten]
exten => s,1,Dial(SIP/${ARG1},20)
exten => s,2,Goto(s-${DIALSTATUS},1)
exten => s-CHANUNAVAIL,1,Dial(IAX2/${ARG1},20)
exten => s-CHANUNAVAIL,2,Goto(SaveMessage,1)
exten => SaveMessage,1,Voicemail(u${ARG1})
exten => SaveMessage,2,Goto(default,s,1)
exten => s-BUSY,1,Voicemail(b${ARG1})
exten => s-BUSY,2,Goto(default,s,1)
exten => _s-.,1,Goto(SaveMessage,1)
exten => a,1,VoicemailMain(${ARG1})

dan sedikit dibawah nya:

; local call
exten => _2X.,1,Ringing
exten => _2X.,2,Wait,2
exten => _2X.,3,Macro(stdexten,${EXTEN})
exten => _2X.,4,Hangup

Konfigurasi diatas bekerja sbb:

Apabila ada call ke nomor yang awalannya 2 (seperti 20242 atau 20001) maka macro stdexten akan dipanggil, dengan passing variable $ARG1 yang berisi ${EXTEN} atau nomor yang dipanggil (yang di-pencet sama caller nya). Kemudian macro stdexten akan mencoba calling channel SIP, bila tidak tersedia alias ga konek via SIP, Asterisk akan coba call via channel IAX2. Setelah mencoba IAX2, apabila gagal maka akan di-redirect ke voicemail handler. Begitu pula apabila pada saat mencoba channel SIP sudah nyambung tapi ga di-angkat maka panggilan akan di-redirect ke voicemail handler.

Sebelum tweak ini, panggilan dilakukan simultan ke channel SIP dan IAX2, sehingga apabila SIP nya berhasil dan di IAX2 nya gagal (pasti gagal), maka status keseluruhan calling menjadi FAILED.

Pengen punya nomor telepon di Washington ??

Cukup mudah.

Sebelum melakukan pendaftaran nomor telepon PSTN, anda harus punya nomor account SIP, misalnya daftar di VoIP Rakyat dan mempunyai nomor SIP 20001 dari VoIP Rakyat.

Selanjutnya dapatkan nomor PSTN Washington, begini caranya:

  1. Browse IPKall kemudian baca2 tentang IP Kall sebentar
  2. Kemudian signup disini: http://phone.ipkall.com/ipphone/
  3. Isi SIP Phone number dengan phone number dari VoIP Rakyat, contohnya: 20001
  4. Isi SIP Proxy dengan voiprakyat.or.id (ganti fwd.fulver.com dengan voiprakyat.or.id)
  5. Isi Email Address dengan email anda
  6. Isi Password dengan angka 4 digit yang gampang2 aja, seperti: 1234
  7. Cuekin yang lainnya dan langsung tekan tombol Submit

Selesai.. tunggu balasan email dan ikuti petunjuk dalam email itu. Kurang lebih 3-4 jam kemudian nomor PSTN anda di Washington sudah bisa di call dari nomor telepon seluruh dunia. Dari IM3 saya bisa call dengan murah menggunakan 016 (sekitar Rp. 320,- per 6 detik).

Nomor baru anda adalah nomor Washington di US, jadi menghubunginya harus dengan prefix +1, seperti nomor saya: 360 226 7648, bisa dihubungi dari Indonesia via:

  • SLI dengan menekan 001 1 3602267648
  • IM3 dengan menekan 016 1 3602267648

Anda dapat menerima panggilan yang ditujukan ke nomor Washington anda di softphone atau ipphone anda yang sudah terhubung ke VoIP Rakyat. Ketika ada call dan kebetulan anda sedang offline, pesan untuk anda dari caller akan di-record sebagai voicemail dan akan dikirimkan ke email anda, anda dapat juga dapat mendengarkannya kemudian melalui VoIP Rakyat dengan menghubungi nomor 904 (layanan voicemail VoIP Rakyat).

Gaya deh, punya nomor US hehe 😀

Selamat mencoba 🙂

Video Call di VoIP Rakyat

Whoaa take a look at this !

eyeBeam videocall

Gue dan Bona sedang ber-video-call-ria 🙂 Seneng banget pada akhirnya berhasil konek dengan protokol SIP. Kalo H323 via Netmeeting dah dari jaman dulu bisa, tapi ini kami anggap baru jadi seneng banget bisa berhasil men-demo-kan videocall ini hehe.. norak :p

Mau nyoba caranya gampang, begini resep nya:

  1. dapatkan eyeBeam atau softphone/ipphone lain yang bisa video
  2. siapkan webcam
  3. login ke VoIP Rakyat dengan account/phonenumber anda
  4. VIDEO CALL !! (whops.. terlalu bersemangat :D)

Di sisi server cukup mudah, saya hanya perlu mengaktifkan (allow) codec h263 dan set videosupport=yes.

Sooo easy, Asterisk rocks!

ps.

  • pastikan anda gunakan dan aktifkan hanya codec h263+
  • pastikan pake webcam yang bagus yang bisa terang 😀 (btw itu aslinya terang loh, ga tau napa setelah di-capture malah gelap gitu)
  • pastikan eyeBeam anda (kalo pake eyeBeam) LEGAL ! ehmm.. 😉

selamat mencoba yah

PlayVoIP – VoIP Service Enabler

PlayVoIP 0.1 Released

Gw dibantu dengan rekan ICT Centre Jakarta, (Hanan, Bona, Sindu, Rizal, Imam dan anak2 magang sebagai tester) membuat aplikasi sangat sederhana untuk mempermudah instalasi dan pengaturan account di Asterisk.

Aplikasi dibuat sangat sederhana, customizable, dan berfungsi dengan baik dan benar, dengan harapan para system administrator dan pembuat keputusan yang bertanggung-jawab atas network2 dengan massa yang besar seperti kampus, sekolah, perkantoran, cafe, warnet, hotel dan lainnya dapat bergabung/peering dengan VoIP Rakyat, seperti voip.wankota.org dan voip.wanpontianak.net, dengan mudah.

URL : http://playvoip.sourceforge.net

License: GPL

Working sample:

  • http://voip.ictcentre.net
  • http://voip.wankota.org
  • http://voip.wanpontianak.net

VoIP Rakyat (yang dulu dapat diakses dari voiprakyat.net) kini berganti alamat karena kelalaian pemilik domain hehe (me) ke voip.ictcentre.net

Bumbu masak VoIP Rakyat itu LAMP+Asterisk+PlayVoIP. VoIP Rakyat dapat menerima softphone dan hardphone yang mendukung protocol SIP dan IAX2, H323 hanya difungsikan untuk peering dengan ITG atau termination centre. Codec yang saat ini diaktifkan antara lain: g729, g723, gsm, ilbc dan g711.

ps.

  • Kang onno, kayanya gw tau gimana cloning e164.org, termasuk check nomor telepon pendaftar dg real call,
    keep intouch
  • Dan adakah webmaster yang bersedia membantu? terus terang.. tampilan website voip.ictcentre.net sekarang adalah yang terbaik yang bisa gw design hehe..